Apa itu Register Pada Prosesor?


Register merupakan salah satu komponen dari prosesor yang membantu prosesor dalam melaksanakan intruksi. Register ini memiliki kecepatan akses lebih tinggi dibandingkan dengan kecepatan perekaman atau pengambilan data dari memori.

Pengertian

Register adalah alat penyimpanan kecil pada prosesor yang memiliki kecepatan akses lebih tinggi dibandingkan dengan kecepatan perekaman atau pengambilan data dari memori. Register berfungsi untuk menyimpan data sementara yang menunggu giliran untuk di proses masih di simpan di memori utama.

Lalu apa bedanya register dengan MU? Register sendiri digunakan untuk meyimpan intruksi dan data yang akan di proses tetapi hasil data pengolahannya tidak akan disimpan. Jika MU digunakan untuk meyimpan intruksi dan data yang akan di proses serta menyimpan hasil data pengolahan.

Baca juga : Pengertian dan Fungsi CU, ALU dan MU

Jenis Register

Register sendiri terbagi menjadi beberapa jenis sesuai dengan fungsinya masing - masing, yaitu sebagai berikut :
  • Address Register, berfungsi untuk meyimpan alamat dan untuk mengakses memori.
  • General purpose Register, berfungsi untuk menyimpan berbagai jenis data pada sebuah intruksi bahasa mesin ketika melakukan operasi terhadap data.
  • Accumulator Register (Ax), berfungsi untuk menyimpan sementara hasil suatu operasi aritmatika dan operasi logika.
  • Base Register (Bx), berfungsi untuk menyimpan sebuah alamat offset data yang terletak di memori.
  • Counter Register (Cx), berfungsi sebagai pencacah untuk operasi loop, shift dan rotate serta pencacah untuk operasi string.
  • Data Register (Dx), berfungsi untuk menyimpan angka - angka dalam bilangan bulat dalam sebuah operasi pada prosesor, seperti data hasil perkalian, pembagian dan data heksadesimal.
  • Pointer Register, berfungsi untuk menunjukan alamat pada sebuah data di lokasi memori.
  • Index Register, berfungsi untuk menunjukan alamat pada sebuah data di lokasi memori pada operasi string.
  • Segment Register, berfungsi untuk memebentuk alamat memori untuk sebuah data.
  • Flag Register, berfungsi untuk menunjukan status sesaat dari sebuah prosesor.

Komponen ini sangat penting sekali bagi prosesor karna tanpa adanya sebuah register pada prosesor, prosesor tidak berfungsi sama sekali.

1 Comments

Post a Comment

Previous Post Next Post